Bima, NTB (16/3) – Guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman nyaman lancar dan kondusif pada saat masyarakat melaksanakan ibadah isya dan sholat Tarawih, Personel Polsek Bolo melaksanakan pengamanan sholat Tarawih.
Pengamanan tersebut dikendalikan oleh Kapolsek Bolo Iptu Nurdin dan berlangsung di masjid Al-Amin Desa Rato Kecamatan Bolo Kabupaten Bima Kamis 14/03/24 sekira pukul 19.30. WITA.
Kapolres Bima AKBP Eko Sutomo SIK., MIK., melalui kasi humas iptu adib Widayaka mengatakan kegiatan yang dilakukan personil Polsek Bolo ini merupakan kegiatan pelayanan yang dilakukan kepada masyarakat yang melaksanakan sholat tarawih di bulan suci Ramadhan 1445 H.
“Pengamanan Shalat Tarawih yang personil laksanakan antara lain mulai pada saat jamaah berangkat ke masjid sampai selesai melaksanakan Shalat”, ujarnya.
Hal tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat muslim yang melaksanakan Shalat Tarawih dan merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat selama bulan Ramadhan.
“Pengamanan Sholat Tarawih ini bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman, lancar dan kondusif pada saat masyarakat melaksanakan sholat tarawih”, sambungnya.
Kegiatan pengamanan ini akan dilaksanakan selama 1 bulan penuh di bulan ramadhan demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif sehingga masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan khusyuk.