Binkam

KRYD di Pelabuhan Lembar Perketat Keamanan, Cegah Barang Berbahaya dan Orang Berniat Kriminal Masuk Bali

×

KRYD di Pelabuhan Lembar Perketat Keamanan, Cegah Barang Berbahaya dan Orang Berniat Kriminal Masuk Bali

Sebarkan artikel ini
Polsek Kawasan Pelabuhan Lembar Gelar KRYD Dukung Operasi Putri Agung di Bali

Lombok Barat, NTB – Guna mendukung Operasi Putri Agung di Bali, Polsek Kawasan Pelabuhan Lembar, Polres Lombok Barat, Polda NTB, menggelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada Minggu (5/5/2024) pukul 21.00 WITA. KRYD ini difokuskan pada pemeriksaan barang dan identitas orang di Toll Gate Pelabuhan PT. ASDP Lembar.

“Pemeriksaan ini merupakan kegiatan imbangan Operasi Putri Agung Bali yang dilaksanakan di Provinsi Bali,” ujar Plt. Kapolsek Kawasan Pelabuhan Lembar, Ipda Imran.

Petugas melakukan pemeriksaan Surat-Surat Kendaraan dan identitas orang (SIM, STNK dan KTP) serta barang bawaan untuk mengantisipasi sajam, bahan peledak, dan barang berbahaya lainnya.

KRYD ini digelar sebagai langkah pencegahan menjelang penyelenggaraan World Water Forum (WWF) ke-10 tahun 2024 di Provinsi Bali. Polsek Kawasan Pelabuhan Lembar meningkatkan langkah-langkah pengamanan dengan menggelar razia secara terbuka dan tertutup pada titik-titik pemberangkatan, termasuk di Pelabuhan Penyebrangan PT ASDP Lembar.

“Harapannya, dengan KRYD ini, dapat mencegah masuknya barang-barang berbahaya dan orang-orang yang berniat melakukan tindak kriminal ke Bali,” tambah Ipda Imran.

KRYD ini merupakan salah satu upaya optimal untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama Operasi Putri Agung dan WWF di Bali. Dengan sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat, diharapkan situasi kondusif dapat terjaga. Sehingga KRYD yang digelar oleh Polsek Kawasan Pelabuhan Lembar merupakan langkah penting untuk menjaga keamanan dan kelancaran World Water Forum (WWF) ke-10 tahun 2024.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *