Binkam

Kurang 2 Jam, Tim Puma Sat Reskrim Polres Sumbawa Barat Bekuk Pelaku Aniaya Gegara Nagih Hutang

×

Kurang 2 Jam, Tim Puma Sat Reskrim Polres Sumbawa Barat Bekuk Pelaku Aniaya Gegara Nagih Hutang

Sebarkan artikel ini

Sumbawa Barat – Warga lingkungan Bugis Kelurahan Bugis dikejutkan oleh kejadian pertengkaran antara dua lelaki penagih hutang dan yang berhutang sehingga berujung penusukan dengan senjata tajam di lokasi kos-kosan lingkungan Bugis Kelurahan Bugis, Minggu (18/8).

Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap, S.I.K., melalui Kasat Reskrim, Iptu I Kadek Suadaya Atmaja, S.Sos., membenarkan adanya laporan kejadian tersebut yang berawal bahwa lelaki (SD) yang beralamat di Dusun Ai Ngero Desa Batu Putih Kecamatan Taliwang bersama lelaki Mulyadi mendatangi lelaki (AM) yang bertempat tinggal di sebuah kamar kos di lingkungan Bugis Kelurahan Bugis Kecamatan Taliwang dengan maksud lelaki (SD) menagih hutang kepada (AM) sebesar Rp 900.000,00 (sembilan ratus ribu rupiah). Pada malam itu, lelaki (AM) baru punya uang Rp 250.000,00 (dua ratus lima puluh ribu rupiah) untuk dibayarkan ke (SD) namun (SD) menolak dan meminta kepada (AM) agar melunasi hutangnya malam itu juga. Oleh karena belum bisa melunasi sehingga terjadi pertengkaran mulut antara keduanya.

Kemudian lelaki Mulyadi berusaha melerai namun (SD) malah tidak terima dan bilang kepada Mulyadi agar tidak ikut campur masalah tersebut. Begitu Mulyadi mundur pertengkaran semakin menjadi kemudian (SD) mengeluarkan pisau dari pinggangnya dan menusuk ke perut mengakibatkan (AM) mengalami luka tusuk pada bagian perutnya bahkan (SD) menyerang kembali ke arah (AM) namun ditangkis mengakibatkan luka-luka pada tubuh korban akhirnya korban (AM) lari ke kamar kosnya sementara (SD) pergi meninggalkan TKP menggunakan sepeda motor miliknya.

Atas laporan tersebut anggota Polsek Taliwang mendatangi TKP dan bersama masyarakat membawa korban ke RSUD Asy-Syifa’ Taliwang dengan luka pada lengan kanan (dekat ketiak), luka tusuk pada bagian perut, telapak tangan kiri, punggung, dan telapak tangan kiri. Korban (AM) selamat dan mendapat penanganan medis.

Sementara, Tim Puma Sat Reskrim Polres Sumbawa Barat langsung melakukan pencarian terhadap terduga pelaku (SD) sekitar pukul 23.00 WITA terduga pelaku berhasil diamankan di Desa Banjar Kecamatan Taliwang, sampai saat ini terduga pelaku (SD) dan barang bukti sebilah parang sudah diamankan di Sat Reskrim Polres Sumbawa Barat untuk proses lebih lanjut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *