Binkam

Polda NTB Laksanakan Anev OPS Gatari Praja 2024

×

Polda NTB Laksanakan Anev OPS Gatari Praja 2024

Sebarkan artikel ini

 

 

Mataram, Lombok Insider – Kapusdalopsda dalam Operasi Gatari Praja 2024 Polda Nusa Tenggara Barat (NTB),AKBP Bambang Yudi Wibowo,S.I.K memimpin pelaksanaan evaluasi kegiatan Satgas Preventif, Preemtif, Humas, dan Satgas Bantuan Operasi (BidTIK,Biddokes,Bidpropam) dalam operasi Gatari Praja 2024. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 19 Agustus 2024, pukul 10.00 WITA, di Ruang Rapat Presisi Polda NTB.

 

Dalam evaluasi ini, seluruh Kasatgas Ops Gatari Praja 2024 hadir untuk memberikan laporan terkait pelaksanaan tugas masing-masing. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi efektifitas pelaksanaan operasi, mengidentifikasi kendala yang dihadapi, serta merumuskan langkah-langkah strategis untuk meningkatkan kinerja Satgas ke depannya.

 

Kapusdalopsda Gatari Praja 2024  dalam arahannya menekankan pentingnya koordinasi dan sinergitas antar seluruh elemen Satgas. “Koordinasi yang baik adalah kunci keberhasilan dalam pelaksanaan operasi. Semua Satgas harus bekerja sama secara solid untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan,” tegasnya.

 

Selain itu, Kapusdalopsda juga menjelaskan dalam berlangsungnya Operasi Gatari Praja 2024  tingkat kriminalitas di Wilayah Hukum Polda NTB mengalami penurunan sehingga harapan saya agar rekan – rekan Kasubsatgas lebih meningkat kegiatan yang bersinggungan langsung dengan masyarakat dan juga mengingatkan pentingnya menjaga netralitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas. “Kita harus selalu menjaga netralitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas. Hindari tindakan yang dapat merugikan institusi Polri,” imbuhnya.

 

Dalam evaluasi ini, berbagai aspek pelaksanaan operasi dibahas secara mendalam. Mulai dari perencanaan operasi, pelaksanaan di lapangan, hingga hasil yang dicapai. Hasil evaluasi ini akan menjadi bahan pertimbangan untuk perbaikan dan penyempurnaan pelaksanaan operasi di masa mendatang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *