Kota Bima, NTB (29 Januari 2026) – Polsek Rasanae Timur Polres Bima Kota melaksanakan pengawasan dan monitoring kegiatan Operasi Pasar Murah yang digelar oleh Pemerintah Kota Bima bekerja sama dengan Perum Bulog Cabang Bima. Kegiatan tersebut berlangsung pada Kamis (29/1/2026) pukul 09.00 Wita bertempat di halaman Kantor Lurah Rite, Kecamatan Raba, Kota Bima.
Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si melalui Kasi Humas Polres Bima Kota Ipda Baiq Fitria Ningsih menjelaskan bahwa kehadiran personel Polsek Rasanae Timur bertujuan untuk memastikan kegiatan Operasi Pasar Murah berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
“Polsek Rasanae Timur melaksanakan pengawasan dan monitoring pelaksanaan Operasi Pasar Murah dari Pemerintah Kota Bima yang bekerja sama dengan Perum Bulog Cabang Bima. Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin guna membantu masyarakat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga terjangkau,” jelasnya.
Dalam pelaksanaan pengamanan dan pengawasan tersebut, personel Polsek Rasanae Timur turut memantau aktivitas masyarakat yang hadir serta mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas selama kegiatan berlangsung.
Dengan adanya pengawasan dari kepolisian, diharapkan Operasi Pasar Murah dapat berjalan kondusif serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, khususnya dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok di wilayah hukum Polres Bima Kota.












