HukrimPeristiwa

Penemuan Dua Sosok Mayat di Area Perkebunan Karet di Lebak, Polisi Lakukan Olah TKP

×

Penemuan Dua Sosok Mayat di Area Perkebunan Karet di Lebak, Polisi Lakukan Olah TKP

Sebarkan artikel ini
Penemuan Dua Sosok Mayat di Area Perkebunan Karet di Lebak, Polisi Lakukan Olah TKP

Lebak, Banten – Polisi melakukan olah TKP dan Pendalaman dengan adanya penemuan dua sosok mayat di area Perkebunan Karet PT. Planting Tbk. Tepatnya di Kampung Cisasah Desa Cihujan Kecamatan Cijaku Kabupaten Lebak.

Anggota Kepolisian terdiri dari Satreskrim Polres Lebak Polda Banten, bersama Polsek Cijaku, langsung melakukan olah TKP di Lokasi.

Adapun penemuan Dua sosok mayat tersebut, warga menemukannya pada Jumat (13/01/2023) sekira pukul 08.00 Wib dengan posisi tidak berjauhan.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan melalui Kasat Reskrim Polres Lebak Iptu Andi Kurniady Eka Setyabudi membenarkan penemuan tersebut.

“Ya benar, pada Jum’at (13/1/2023) sekira pukul 08.00 Wib, penemuan dua sosok mayat di area Perkebunan Karet PT. Planting Tbk. Keduanya berjenis kelamin laki-laki,” ucap Andi.

Sedangkan Identitas kedua korban, polisi belum mengetahuinya, adapun korban yang pertama dalam posisi telungkup. Dengan ciri-ciri menggunakan kaos merah dan celana pendek katun warna hitam, kaki korban terikat kabel listrik dan muka korban hancur.

“Kemudian korban kedua saat warga menemukannya, dalam posisi terlentang. Dengan ciri-ciri menggunakan kaos pendek warna putih dan celana jeans warna biru muda dan Muka korban hancur,” jelas Andi.

Andi juga mengatakan bahwa petugas telah melakukan olah TKP dan melakukan pendalaman. Dengan mencari informasi guna mencari titik terang terkait kejadian tersebut.

Terakhir, Andi menghimbau kepada masyarakat jika ada warga yang kehilangan anggota keluarga dengan ciri-ciri di atas agar segera melaporkannya.

“Apabila ada warga yang kehilangan anggota keluarga dengan ciri-ciri diatas agar menghubungi kami Satreskrim Polres Lebak,” tutup Andi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *