Binkam

Senam Pagi Perkuat Sinergitas TNI-Polri dan Pemerintah Kecamatan Wawo

×

Senam Pagi Perkuat Sinergitas TNI-Polri dan Pemerintah Kecamatan Wawo

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, NTB (31 Mei 2024) – Jalinan sinergitas antara TNI-Polri dan Pemerintah Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima, semakin kuat dengan terselenggaranya kegiatan senam bersama pada pagi ini. Bertempat di Lapangan Apel Kantor Camat Wawo, senam bersama ini diikuti oleh Kapolsek Wawo, AKP Wongso beserta jajarannya, Camat Wawo, Syarifudin Bahsyar, S.Sos., dan Danramil 06-Wawo, Kapten Inf Tohir YP, beserta para anggotanya.

Kegiatan senam bersama yang digagas oleh Pemerintah Kecamatan Wawo ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme. Suasana keakraban dan kebersamaan terlihat jelas di antara para peserta senam. Tak hanya menyehatkan badan, momen ini pun menjadi ajang untuk mempererat hubungan silaturahmi dan sinergitas antara TNI-Polri dan Pemerintah Kecamatan Wawo.

Kapolres Bima Kota, AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H., melalui P.s Kasubseksi PIDM Sie Humas, Aipda Nasrun, menyampaikan bahwa kegiatan senam bersama ini merupakan langkah positif dalam membangun sinergitas antar instansi. “Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat meningkatkan soliditas dan kolaborasi antara TNI-Polri dan Pemerintah Kecamatan Wawo dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah,” ujar Aipda Nasrun.

Senada dengan Kapolres, Camat Wawo, Syarifudin Bahsyar, S.Sos., juga mengungkapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya kegiatan senam bersama ini. “Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergitas yang kuat antara TNI-Polri dan Pemerintah Kecamatan Wawo. Kami berharap sinergitas ini dapat terus terjaga dan semakin diperkuat dalam upaya bersama untuk membangun Kecamatan Wawo yang lebih maju dan sejahtera,” tutur Syarifudin.

Kegiatan senam bersama ini tidak hanya diikuti oleh para pejabat dan anggota TNI-Polri, tetapi juga oleh para pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Kecamatan Wawo. Hal ini menunjukkan komitmen bersama seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan Kecamatan Wawo yang kondusif dan aman.

Diharapkan dengan terjalinnya sinergitas yang kuat antara TNI-Polri dan Pemerintah Kecamatan Wawo, berbagai program pembangunan dan pembinaan masyarakat dapat berjalan dengan lebih optimal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *